Spasmacine Obat Nyeri
iPendidikan.com - Spasmacine adalah obat kombinasi antara Hyoscine-N-butylbromide (antispasmodik) dengan Paracetamol (analgerik).
Tiap kaplet salut selaput spasmacine mengandung Hyoscine-H-butylbromide 10 mg, Paracetamol 500 mg.
Indikasi.
Spasmacine digunakan untuk pengobatan nyeri ringan sampai sedang pada gangguan usus halus, lambung, serta gangguan fungsional pada saluran empedu, saluran kemih & organ g3nital wanita (misal : dismenore).
Spasmacine digunakan untuk pengobatan nyeri ringan sampai sedang pada gangguan usus halus, lambung, serta gangguan fungsional pada saluran empedu, saluran kemih & organ g3nital wanita (misal : dismenore).
Cara kerja.
Hyoscine-N-butylbromide memiliki tempat kerja khusus pada ganglion parasimpatis di dinding saluran pencernaan, jadi memiliki efek antispasmodik spesifik pada otot polos saluran cerna, saluran empedu, serta saluran kemih.
Hyoscine-N-butylbromide memiliki tempat kerja khusus pada ganglion parasimpatis di dinding saluran pencernaan, jadi memiliki efek antispasmodik spesifik pada otot polos saluran cerna, saluran empedu, serta saluran kemih.
Sedangkan paracetamol yang memiliki potensi anti nyeri, yang dipakai untuk pengobatan nyeri ringan hingga sedang di dalam rongga perut (diantaranya saluran pencernaan, saluran empedu & saluran kemih).
Efek Samping.
- Reaksi alergi.
- Berkeringat.
- Mual.
- Sesak nafas.
- Tekanan darah menurun (hipotensi).
- Syock.
- Retensi urin.
- Takikardi.
- Xerostomia.
- Dishidrosis.
- Pansitopenia.
- Agranulositosis.
Kontraindikasi.
- Pada pasien yang hipersensitive pada salah satu bahan produk ini.
- Pasien dengan gangguan fungsi hati.
- Pasien dengan porfiria karena dapat memperluas penyakit ini.
Awas !! penggunaan pada wanita hamil & menyusui karena keamanan belum terbukti. Hati-hati penggunaan pada penderita sindrom gilbert.
Interaksi Obat.
Spasmacine digunakan dengan obat anti depresan, anti histamin dapat memperkuat efek antikolenergik.
Jika digunakan bersama dengan antagonis dopamine (misalnya Metrocloparamide) dapat mengurangi efek kedua obat dalam saluran cerna.
Apabila digunakan bersama Chloramphenicol mampu memperpanjang waktu paruh Chloramphenicol dengan resiko meningkatkan toksisitas.
Sedangkan apabila digunakan bersama dengan obat yang menginduksi enzim (misalnya antiepilepsi) serta alk0h0l maka bisa menimbulkan kerusakan pada fungsi hati.
Dosis.
Dewasa : 1-2 kaplet salut selaput 3x1 (tiga kali sehari) maximal sehari 6 kaplet.
Dewasa : 1-2 kaplet salut selaput 3x1 (tiga kali sehari) maximal sehari 6 kaplet.
Ingat tidak boleh digunakan dalam jangka panjang & dosis tinggi.
Gejala OD.
- Mulut kering.
- Retensi urin.
- Kulit kemerahan.
- Mual.
- Muntah.
- Nekrosis pada tubuh.
- Berkeringat.
- Rasa kantuk.
- Badan terasa tidak enak.
- Penglihatan terganggu.
- Takikardia.
- Keracunan.
Spasmacine di produksi oleh PT Kalbe Farma.
Harga 1 box (@ 5 strips x 10 kaplet salut selaput ) kisaran antara Rp. 100.000,- hingga 102.700,- (HET).